Puding Teh

Selain sebagai campuran minuman ternyata teh juga dapat digunakan sebagai campuran makanan. Salah satunya adalah sebagai bahan campuran dalam pembuatan puding.


Puding Teh Lapis


Bahan I:
2 bks agar-agar bubuk putih
200 gram gula pasir
1.500 ml santan dari 1 btr kelapa parut
3 bh teh celup
1/4 sdt garam

Bahan II:
1 bks agar-agar bubuk
200 gram gula pasir
2 sdm cokelat bubuk, larutkan dengan 2 sdm air panas
750 ml santan dari ½ butir kelapa parut
1 sdt cokelat pasta
1/2 sdt garam



Cara membuat:
1. Bahan I: didihkan santan lalu celupkan teh, diamkan 5 menit. Sisihkan teh celupnya. Tambahkan bahan lainnya, rebus sambil diaduk hingga mendidih, sisihkan.
2. Sementara itu, aduk semua bahan II, rebus sambil diaduk hingga mendidih. Angkat.
3. Tuang masing-masing 2 sendok makan adonan I ke dalam cetakan muffin besar yang sudah dibasahi air. Diamkan hingga permukaan puding mengeras.
4. Tuang 1 sendok makan adonan cokelat di atasnya. Diamkan sampai bagian atasnya mengeras.
5. Lapisi puding berselang-seling hingga adonan habis. Bekukan, simpan dalam lemari es. Hidangkan dingin.

Untuk 15 buah

(Sumber: Nova)


Puding Teh Hijau

Bahan:

1 liter air
175 g gula pasir
10 g teh hijau bubuk (macha)
1 bks (7 g) agar-agar bubuk putih
5 sdm susu cair
5 sdm krim kental

Saus:
krim kental,siap pakai
kacang almond panggang,cincang

Cara membuat:
1.Siapkan cetakan puding, perciki air.
2.Campur air,gula,teh hijau dan agar-agar, jerang di atas api sedang sambil aduk2 sampai gulanya larut. Tuangi krim kental dan susu aduk rata.
3.Tuang kedalam mangkuk saji. Simpan dal kulkas
4.Sajikan dengan krim kental dan almond...hhhhmmmm

Puding ini rasanya enak loh.. teksturnya pudingnya lembut (harus hati2 waktu ngeluarin dari cetakan, lebih2 kalo untuk ajang potret memotret) , tidak terlalu manis plus ada rasa khas green teanya. Saya sih tidak merubah apa-apa dari resep aslinya tapi emang udah pas sih rasanya, sebenarnya saya agak ragu sama pemakaian krim kental sebagai saus tapi pas dicobain emang kayaknya jodohnya itu kalo pake saus puding yang biasanya mungkin bakalan nutupin rasa khasnya green tea.


PUDING TEH HIJAU SAUS MADU

Bahan:
1 bungkus agar-agar, warna hijau
500 ml air
½ sdt teh hijau bubuk
100 gram gula pasir
100 gram cincau hitam, potong dadu

Saus Madu:
150 ml larutan gula
100 ml madu
1 sdt air jeruk lemon

Cara membuat resep puding teh hijau saus madu:

Masak agar-agar, air, teh hijau, dan gula pasir sampai mendidih, Angkat. Atur potongan cincau hitam di dasar cetakan, lalu tuang agar-agar. Biarkan dingin dan simpan dalam lemari pendingin
Saus Madu: Campur larutan gula, madu, dan air jeruk lemon. Aduk rata.
Keluarkan puding dari cetakan. Sajikan dingin bersama dengan saus madu.

Untuk 12 potong

Puding Teh Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Indah Nurani

0 komentar:

Post a Comment